Karangan Deskriptif,
Naratif, Persuasif, dan Argumentatif
1.Karangan
Deskriptif
karangan
deskriptif adalah karangan atau tulisan yang menggambarkan atau menyajikan
suatu objek sedemikian rupa secara detail kepada pembaca atau pendengar
sehingga pendengar atau pembaca seolah-oleh melihat, merasakan, mendengar,
mencicipi, mencium langsung objek yang digambarkan oleh penulis melalui tulisannya
tersebut.
Contoh:
Aku berdiri
tepat depan kelas ku. Aku melihat di meja guruku ada taplak meja dengan motif
batik, dan di atasnya ada vas bunga yang berwarna hijau dan dihiasi bunga-bunga
yang terbuat dari kain. Lalu aku melangkahkan kaki ku menuju kebelakang, aku
melihat banyak sapu yang berantakan dan aku hitung ada tiga sapu. Aku melihat
ke dinding ada hiasan bunga, jam dinding yang mempercantik diding kelas ku. ada
dua papan tulis yang memang sengaja disambung agar terlihat panjang. Kemudian
aku mulai membersihkan kelas ku supaya kelas ku menjadi lebih bersih. Kata guru
ku, jagalah kebersihan supaya kita nyaman saat belajar di kelas.
2.Karangan
Naratif
Karangan
naratif adalah karangan yang berbentuk kisahan yang terdiri atas kumpulan yang telah
disusun secara kronologis (menurut urutan waktu) sehingga menjadi suatu
rangkaian.
Contoh:
Pulang
sekolah tepatnya pukul 14.00 saya langsung pergi ke rumah.Saya tidak berpikir
untuk singgah ke tempat teman tidak seperti biasanya.Setelah saya sampai di
rumah say langsung pergi ke dapur dan mengambil sepiring nasi.Perutku sangat
lapar.Pukul 15.00 aku ditelpon pacar untuk diajak jalan-jalan.Tanpa pikir
panjang aku langsung pergi ,namun tak lupa pamitan sama orang tua.
3.Karangan
Persuasif
Karangan
persuasif adalah bentuk karangan yang bertujuan untuk membujuk pembaca agar
bisa berbuat sesuatu sesuai dengan keinginan penulisnya.
Contoh:
Banjir telah
menjadi masalah umum masyarakat Jakarta. Banyak sekali kerugian yang
diakibatkan oleh bencana alam banjir mulai dari kerugian material dan juga
kerugian non material . Namun perlu kita sadari penyebab banjir sendiri ialah
ulah manusia yang selalu merusak alam. Mulai dari penebangan pohon liar ,
membuang sampah sembarangan sampai mengotori sungai. Oleh karena itu agar
kejadian banjir ini tidak terulang lagi perlu adanya sikap nyata dari kita
untuk menjaga lingkungan.
4.Karangan
Argumentatif
karangan argumentatif
adalah suatu karangan yang bertujuan untuk memberikan alasan kuat dan
meyakinkan.
Contoh:
Semakin hari
kini semakin mahal harga kebutuhan pokok. Tentunya menjadi salah satu hal yang
menyulitkan bagi kita semua. Belum lagi masalah harga BBM yang dicanangkan akan
naik dalam waktu dekat ini. Tidak hanya itu saja, biaya pendidikan yang tidak
sedikit juga menjadi beban tersendiri bagi masyarakat. Pada tahun 2010 saja
angka kemiskinan di negara ini telah melonjak hingga 10% dari tahun sebelumnya.
Alasan alasan tersebutlah yang menjadikan hidup kita terutama rakyat miskin
semakin terpuruk. Pastinya anda semua setuju bukan dengan tersebut.
Berikut
masing-masing perbedaan dari karangan tersebut:
DESKRIPTIF
|
NARATIF
|
PERSUASIF
|
ARGUMENTATIF
|
Deskripsi adalah gambaran.
|
Narasi adalah cerita.
|
Persuasi adalah bujukan.
|
Argumentasi adalah pendapat yang didasari fakta.
|
Menyajikan detail objek.
|
Berisikan kejadian atau peristiwa.
|
berguna untuk membujuk pembaca untuk
berbuat sesuatu
|
berguna untuk memberikan alasan kuat
dan meyakinkan.
|
Membuat pembaca atau pendengar
merasakan atau mengalami sendiri .
|
Disusun menurut urutan waktu..
|
Dipengaruhi oleh keinginan penulisnya.
|
Mengusahakan suatu pemecahan masalah
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar